Senin, 12 Oktober 2020

Bagaimana Prediksi Kurs Dollar Rupiah Pasca Pengesahan RUU Ciptaker ?

Prediksi kurs Dollar Rupiah hari ini cenderung stagnan, diperkirakan akan diperdagangkan di level 14700/14775, para pelaku pasar baik dari sektor pasar forex, saham dan obligasi terlihat masih khawatir dengan penolakan sebagian besar masyarakat Indonesia terutama kaum buruh, terhadap RUU Cipta Kerja yang menimbulkan kerusuhan di berbagai daerah di tanah air, serta perkembangan kebijakan stimulus ekonomi US yang tidak pasti. 

Bagaimana update terbaru ekonomi US dan stimulus fiskal... Perkembangan terakhir terkait stimulus ekonomi negara ekonomi terbesar ini, terjadi ketika ketua parlemen US, Nancy Pelosi menyatakan bahwa pihaknya bersama pemerintah tidak bisa jika hanya memberikan bantuan untuk maskapai penerbangan saja tanpa meloloskan paket kebijakan ekonomi untuk penanggulangan pandemi virus Corona secara lebih luas. 

Hal ini menunjukkan masih besarnya peluang ketidakpastian terhadap stimulus ekonomi US, dimana sebelumnya Donald Trump hanya menginginkan adanya bantuan ekonomi untuk maskapai penerbangan sebesar USD 25 Miliar. Sementara itu dari hasil polling pemilu US, Joe Biden semakin melebarkan jarak dalam proses perolehan suara. Kemenangan Demokrat yang diprediksi melalui kebijakan ekonominya dapat memberi dukungan positif terhadap pasar keuangan serta menurunkan tensi perang dagang antara US dan China. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar