Rabu, 26 Desember 2018

BI Optimis Defisit Neraca Dagang di Tahun Ini Keseluruhan di Kisaran 3.00% terhadap Produk Domestik Bruto


Kondisi ekonomi global di triwulan akhir tahun ini masih suram, hal ini membuat Bank Indonesia memprediksi defisit neraca transaksi berjalan akan melebar di atas 3.00% dari PDB pada periode triwulan IV tahun 2018. Cukup mengkhawatirkan tapi tetap terukur resikonya, semoga saja

Prediksi ini sejalan dengan defisit neraca dagang di bulan November yang melebar menjadi USD 2.05 Miliar. Kondisi ini didorong oleh laju impor yang tinggi dengan laju ekspor yang belum menunjukkan perbaikan karena kondisi global dan harga komoditas yang turun. Meskipun proyeksi CAD triwulan IV melebar, BI tetap optimis bahwa keseluruhan tahun 2018 masih di kisaran 3.00% dari PDB.